Dibeberapa postingan sebelumnya saya pernah menyampaikan bahwa keberadaan gadget lokal dari hari kehari semakin menggiurkan, spesifikasi yang mumpuni disertai dengan harga miring menjadi daya tarik tersendiri bagi konsumen untuk mencicipi gadget lokal tersebut. Nah salah satu vendor lokal yang memberikan gebrakan menggiurkan ini yaitu Tabulet PC dengan menghadirkan PC tablet terbaru bernama Tabulet Beat 2S.
Perlu pengunjung Android robotijo ketahui bahwa diblog ini saya pernah mengulas beberapa produk Tabulet PC seperti Tabulet Sparta Spesifikasi dan Harga, Tabulet Troy 2 Spesifikasi dan Harga atau anda bisa juga perbandingan Tabulet Beat 2S dengan Tabulet Beat 2 Spesifikasi dan Harga. Salah satu daya tarik tablet full HD non-stop entertainment ini mampu menghadirkan teknologi canggih dan berbagai fitur menarik yang cocok untuk para penggemar multimedia. Berbagai aktivitas seperti browsing, bermain games, mendengarkan lagu, menonton movie atau video dengan kualitas HD, foto-foto, ataupun kegiatan multitasking dapat dilakukan hanya dengan Tabulet Beat 2S ini.
Spesifikasi Tabulet Beat 2S
- Layar : 7 inchi (1024 x 600 pixel) Capacitive Display Technology PPI 170, Anti Glare Tech Screen
- Ukuran & berat : 185x115x8mm & 310g
- CPU : 2nd gen Cortex A9
- GPU : Mali 400
- Sistem Operasi : Android 4.0 ICe Cream Sandwich (ICS)
- RAM : 512 MB DDR3
- ROM : 1 GB
- Port : USB OTG
- Memori internal : 4 GB
- Konektivitas : WIFI, 3G with ext modem
- Kamera : Ya, depan
- Baterai : 3500mAh, 5-8 jam
Tabulet Beat 2S memiliki bentang layar seluas 7 inchi dan dibalut fitur Anti-Glare dengan resolusi 1024×600 HD Capacitive Display, sedangkan untuk jeroan PC tablet yang mengadopsi sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich (ICS) ini telah dibenamkannya chipset 400 Mali GPU dan PPI yang lebih tinggi dibandingkan Ipad 2 sehingga nantinya akan menghasilkan warna lebih tajam dan hidup. Otomatis dengan teknologi ini Games 3D pun mampu dimainkan dengan lancar dan mulus karena grafis Mali 400-GPU Beat 2S setara dengan video Microsoft Xbox. Selain itu fitur menarik lainnya yang bisa kita jumpai adalah telah disematnya teknologi NEON pada Beat 2S sehingga mampu membuat berbagai macam jenis file dapat dijalankan dengan baik seperti video blue-ray.
Dan untuk membuatnya stabil ketika menjalankan proses multitasking tablet ini didukung prosesor Arm Cortex A9 2nd generation dan ditopang memori 1GB ROM (Read Only Memory) dengan 512 MB RAM (Random Access Memory) DDR3 serta penyimpanan internal sebesar 4GB, kapasitas ini bisa dimanfaatkan untuk menyimpan berbagai aplikasi favorit bahkan yang berukuran besar sekalipun. Game-game andalan berukuran besar seperti Zenonia 3, Zombie Field HD2, Raging Thunder, bahkan PES 2012 dapat dimainkan Tabulet Beat 2S dengan lancar. Dan yang membuatnya semakin menarik adalah tablet ini telah dijejali port USB OTG sehingga dengan adanya komponen ini mampu membaca harddisk eksternal hingga 2 terra byte, wow!.
Nah dari ulasan diatas tentunya tidak menutup kemungkinan ada diantara pengunjung yang tertarik dengan gadget ini, bagi yang naksir harga Tabulet Beat 2S berkisar Rp. 1.449.000,-an, cukup murah bukan?.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar